Listrik PLN Tidak dipakai Kenapa Masih Bayar Mahal? Berikut Jawabannya

Beberapa hari yang lalu saya penasaran dengan tagihan listrik PLN yang masih mahal padahal listrik tidak dipakai, ketika saya cek KWH meter dirumah saya yang kosong tertera pemakaian kwh listrik hanya 4kwh tapi tagihan listrik mencapai Rp. 74.522 biaya yang cukup terbilang mahal bagi saya, karena rumah dalam keadaan kosong. Kejadian ini terjadi selama 2 bulan belakangan ini, karena sudah terjadi 2 kali akhirnya saya menanyakan permasalahan ini via email center pln123@pln.co.id, tak lama, hanya butuh kurangg lebih 2 jam saya mendapatkan balasan yang jawabannya cukup memuaskan tapi mencengangkan hehehe,,

berikut kutipan email dan jawaban dari pihak pln123@pln.co.id

Email dari Saya ke pln123@pln.co.id : 


Dear

Pln

Tolong periksa kembali inviicenya saya, stand meter awal 3707 dan stand meter akhir 3711 hanya terpakai 4kwh kenapa tagihan kistrik sampai rp 74.522 gimana cara menghitungnya pemakainan pln? Berapa tarif pln. Rumah saya ini dlm keadaan kosong dan listrik yg nyala hanya lampu luar 5 watt.

Trims infonya 

Balasan dari PLN atau pln123@pln.co.id  :

Yth. Bapak/Ibu The...--

Terima kasih telah menghubungi PLN123 melalui layanan e-mail.
Apabila pemakaian pelanggan dalam satu bulan kurang dari atau sama dengan kWh minimum (40 Jam Nyala X daya tersambung : 1.000 = 40 X 1.300 VA : 1.000 = 52 kWh) maka yang ditagihkan adalah rekening minimum dengan perhitungan:
52 kWh X Rp per kWh daya 1.300 VA = 52 kWh X Rp1.352,- = Rp70.304,- + Pajak Penerangan Jalan Umum (PJU).

Demikian kami sampaikan dan terima kasih atas perhatiannya.



Salam,
Contact Center PLN 123
(kode area-123)
Facebook : PLN 123
Twitter : @pln_123


Jadi kesimpulan dari saya adalah,
PLN menerapkan tagihan minimal yaitu dengan menggunakan daya 1300watt maka pelanggan diharuskan membayar Rp.74.522. 

atau istilah lain biaya beban PLN untuk listrik dengan daya 1300watt adalah Rp.70.304 ditambah ppj atau pajak penerangan jalan sebesar Rp 4000an hinggga menjadi Rp.74.522.

supaya lebih jelas berikut saya sertakan screenshoot percakapan saya via email:

biaya beban tarif pln
Percakapan via email pertanyaan mengenai cara perhitungan tarif PLN

biaya beban tarif pln
Percakapan via email jawaban mengenai cara perhitungan tarif PLN
Demikian semoga jawaban mengenai biaya beban pln dengan daya 1300 watt. Semoga bermamfaat... :)

0 komentar:

Posting Komentar